Mural Jakarta – ada Khrisna

Mural di sekitaran Jakarta masih asyik kita nikmati. Mungkin warga di Jakarta terlalu sibuk dengan aktivitas keseharian mereka. Tak menghiraukan, atau karena mungkin terlalu sering melihat penampakan di dinding2, mereka mengabaikan pada akhirnya. Berikut foto2 mural yang lain. Ada Dewa Khrisna di sana.

Read more of this post

Mural Jakarta – Gatot Subroto Kuningan

Beberapa foto mural, atau lukisan-lukisan di dinding, yang saya ambil di perempatan antara jalan Gatot Subroto – Kuningan, Jakarta Selatan. Beberapa mural yang ada di sini sudah hilang, karena di cat ulang dindingnya, tertutup oleh iklan komersiil yang segaja di pasang di dinding tsb, atau di ganti dengan gambar mural yang baru.

Terima kasih untuk para pelukis mural2 ini yang telah menyemarakkan dinding2 kota Jakarta dengan lukisan yang begitu memikat.

Read more of this post

di belakang Taman Rasuna

Melihat sedikit situasi di belakang superBlok Taman Rasuna Kuningan. Ini adalah salah satu superblok besar di pusat kota yang akan terus berkembang untuk beberapa tahun ke depan. Pembangunan apartment-apartment baru di dalam superblok ini masih terus berlangsung hingga sekarang. Dan yang pasti kita lihat adalah pembatas berupa dinding batako yang memisahkan antara superblok dan perkampungan rapat di belakangnya. Pembatas yang merupakan konsep awal superblok untuk memberikan kenyamanan bagi para penghuni di dalamnya, tanpa harus terganggu dengan situasi disekitar yang memang berbeda.

Di sisi lain, superblok memberikan kontribusi bagi pemisahan yang jelas dari ketimpangan ekonomi. Di samping mampetnya akses bagi para masyarakat untuk mendapatkan kemudahan beraktivitas. Tidak ada jalan tembus yang langsung menuju ke jalan besar, karena harus memutar oleh karena pembatas tembok ini.

Read more of this post